-->

Bocah 9 Tahun Demonstrasikan Bahaya Peretasan Pada Ponsel

Adalah Reuben Paul, bocah berusia 9 tahun berdarah India dan berkewarganegaraan Amerika. Walaupun masih anak-anak namun kemampuannya dalam mengeksplorasi celah keamanan menyamai ahli keamanan informasi dewasa, pasalnya pria kecil ini termasuk salah satu pembicara utama dalam konferensi keamanan cyber “Security B-sides” Jumat (13 Maret) lalu, dengan materi "phone hacking"
Bocah 9 Tahun Demonstrasikan Bahaya Peretasan Pada Ponsel
Reuben Paul
sumber gambar: kannadigaworld.com
Pada kesempatan itu, Reuben Paul menjelaskan dan mendemonstrasikan bagaimana ia dapat meretas sebuah ponsel berbasis Android, dengan menggunakan game "palsu" yang telah dimodifikasi untuk membobol sistem pada ponsel tersebut, hanya dalam waktu 15 menit. Hasilnya, ponsel yang telah diretas tersebut dapat dikontrol dari jauh oleh si penyerang, bukan hanya sekedar mendapatkan data pesan ataupun nomor kontak yang tersimpan, bahkan penyerang mampu melakukan streaming pada kamera yang tersemat pada ponsel yang telah terinfeksi tersebut.

Dikatakan oleh salah satu panitia penyelenggara konferensi,  Richard Stephens “He’s pretty well known in the computer security industry, you know, I think if you track computer security in general, people are going to know about Reuben, he’s been a keynote at a number of other conferences, so he definitely has the chops, ”  ujarnya mengungkapkan kemampuan bocah jenius itu.

Pada akhir pidatonya pada pertemuan ahli keamanan tersebut, Reuben Paul yang juga seorang CEO dari perusahaan Prudent Games, memperingatkan “If a child can do it then a regular hacker can do it, which it’ll super easy for a regular hacker to do it, so I just want everybody to be aware that be more careful when you download games and stuff like that,” tutupnya.
(sumber: techworm.net)

LihatTutupKomentar